WM - Jamaah pengajian rutin malam selasa MWC NU
Genuk bersama Masjid Jami AL-Falah mengelar acara halal bihalal dan
pengelepasan calon jamaah hanji NU Genuk di Aula Masjid Al-Falah. Kegiatan
rutinan tahunan ini bertujuan untuk mendekatkan para calon tamu Allah kepada
pada jamaah pengajian untuk dapat memotivasi para jamaah menjadi tamu Allah di
kemudian hari, Senin, (2/9)
Ali Khairon
selaku ketua Takmir Masjid Jami Al-Falah Genuk mengatakan calon tamu Allah ini
semoga bisa menjadi haji mabrur dan menuju pemberangkatan diberikan kemudahan
dan kelancaran serta kesehatan sehingga dapat melaksanakan semua rukun ibadah
haji.
Menghadirkan
pembicara Dr. KH. Arja Imroni, M.Ag, dosen IAIN Walisongo Semarang dan
Sekretaris PWNU Jawa Tengah. Di Semarang pemberangkatan haji ada 5 kloter,
yakni kloter 501 sampai 505. Kloter
pertama akan berangkat pada tanggal 30 September nanti.
“Para calon
jemaah haji setidaknya berbekal pada 3 hal yakni ITS (Ilmu, Takwa dan Sabar).
Pertama Ilmu, diharapkan memiliki ilmu untuk dapat menyelesaikan dengan benar,
jika tidak bisa bertanya kepada yang bisa. Kedua, Takwa mendidik hati supaya
kita memiliki ketenangan dan sebaik-baik bekal adalah takwa. Ketiga, sabar
yakni jika beraktifitas di sana diharapkan untuk selalu sabar, jangan sombong oleh
sebab kesabaran merupakan bekal yang bisa mengkontrol diri,” tutur Arja Imroni
0 komentar :
Posting Komentar